Kumpulan Soal SKI Kelas 10 Smstr 1 :

1.       Jelaskan 5 tempat singgah saat perjalanan  Nabi Muhammad SAW dengan Malaikat Jibril yang pertamakali menuju Masjid Aqsha di Palestina !
Jawaban :
1. Kota Yasrib, sekarang disebut Madinah al Munawarah
2. Kota Madyan, yaitu tempat persembunyian nabi Musa as ketika dikejar tentara Fir’aun
3. Thursina, yaitu tempat Nabi Musa menerima kitab Turat
4. Bethlehem, yaitu tempat kelahiran nabi Isa as
5. Masjid Aqsha di Palestina, yaitu tempat yang dituju dalam perjalanan malam tersebut

2.       Jelaskan apa yang dimaksud dengan tahun duka cita !
Jawaban :
Saat Abu Thalib menghadapi sakaratul mautnya Rasulullah memintanya untuk mengucapkan kalimat la ilaha illallah, namun Abu Jahal mencegahnya dengan berkata: “Jangan tinggalkan agama leluhurmu”. Akhirnya iapun meninggal dengan keadaan musyrik. Maka kesedihan Rasullulah atasnya semakin berlipat ganda karena beliau telah ditinggalkannya sebelum pamannya masuk islam. Tak lama kemudian setelah dua bulan, Khadijah pun meninggal dunia. Sehingga Rasullulah semakin merasakan duka yang sangat pedih. Sementara itu cobaan yang ditimpalkan kaumnya kepada beliau justru semakin berat.

3.       Jelaskan isi perjanjian Aqabah I :
Jawaban:
Isi perjanjian Aqabah I yaitu mereka menyatakan kesetiaan kepada Nabi Muhammad SAW, mereka menyatakan rela berkorban harta dan jiwa, mereka bersedia ikut menyebarkan ajaran agama islam yang dianutnya, mereka menyatakan tidak akan menyekutukan Allah dengan suatu apapun, mereka menyatakan tidak akan membunuh tanpa haq, mereka menyatakan tidak akan melakukan kecurangan dan kedustaan.

4.       Jelaskan isi perjanjian Aqabah II :
Jawaban :
Isi perjanjian Aqabah II yaitu penduduk kota Yatsrib siap dan bersedia melindungi Nabi Muhammad SAW, penduduk kota Yatsrib turut serta berjuang dalam membela agama islam dengan harta dan jiwa mereka, penduduk kota Yatsrib ikut berupaya memajukan agama islam dan menyiarkan kepada kerabat mereka, penduduk kota Yatsrib siap menerima segala resiko dan tantangan yang akan dihadapi.

5.       Jelaskan tentang Isra’ Mi’raj !
Jawaban :
Kata “Isra” berasal dari bahasa Arab yang berarti perjalanan malam, sedangkan menurut istilah Isra adalah perjalanan Nabi Muhammad SAW pada suatu malam di Majidil Haram ke Masjidil ‘Aqsha atau Bitul Maqdis di Palestina. Mi’raj memiliki makna naik atau menuju ke atas, menurut istilah Mi’raj adalah naiknya Nabi Muhammad SAW dari Majidil ‘Aqsha menuju ke al Arsy untuk menghadap Allah SWT. Isra’ Mi’raj adalah pertolongan dari Allah SWT untuk Nabi yang mulia.

6.       Pada saat di gua hira, nabi Muhammad didatangi malaikat Jibril dan diperintah untuk membaca surah? Tulis surah dan terjemahnya !
Jawaban :
Nabi Muhammad diperintah untuk membaca surah Al-Alaq ayat 1 samapi 5.
Surah Al-Alaq ayat 1 – 5 :
اقْرَأْ بِاسْمِ رَبِّكَ الَّذِي خَلَقَ ﴿١﴾ خَلَقَ الْإِنسَانَ مِنْ عَلَقٍ ﴿٢﴾ اقْرَأْ وَرَبُّكَ الْأَكْرَمُ ﴿٣﴾ الَّذِي عَلَّمَ بِالْقَلَمِ ﴿٤﴾ عَلَّمَ الْإِنسَانَ مَا لَمْ يَعْلَمْ ﴿٥﴾
Terjemah surah Al-Alaq :
1. bacalah dengan menyebut nama tuhanmu yang menciptakan
2. dia telah menciptakan manusia dari segumpal darah
3. bacalah, dan tuhanmulah yang maha pemurah
4. yang mangajar manusia dangan perantara kalam
5. dia mengajar kepada manusia apa yang tidak diketahuinya

7.       Setelah Rasulullah berdakwah secara rahasia selama tiga tahun, lalu Allah menurunkan ayat surah ? Dan terjemahnya !
Jawaban :
Lalu Allah menurunkan surah Al-Hijr ayat 94 :
فَاصْدَعْ بِمَا تُؤْمَرُ وَأَعْرِضْ عَنِ الْمُشْرِكِينَ ﴿٩٤﴾
Terjemah surah Al-Hijr ayat 94 :
94.Maka sampaikanlah olehmu secara terang-terangan segala apa yang diperintahakan kepadamu dan berpalinglah dari orang-orang yang musyrik

8.       Sebutkan nama para nabi yang berada di langit pertama hingga akhir saat peristiwa isra’ mi’raj !
Jawaban :
Pada langit pertama Jibril dan Muhammad bertemu dengan Nabi Adam. Pada langit kedua bertemu dengan Nabi Isa. Pada langit ketiga bertemu dengan Nabi Yusuf. Pada langit keempat bertemu dengan Nabi Idris. Pada langit kelima bertemu dengan Nabi Harun. Pada langit keenam bertemu dengan Nabi Musa. Dan yang terakhir pada langit ketujuh bertemu dengan Nabi Ibrahim.
9.       Mu’jizat apa yang diberikan oleh Allah kepada Nabi Muhammad saat berdebat dengaqn kaum musyrikin ?
Jawaban :
Nabi Muhammad dapat membelah bulan menjadi dua tetapi kaum musyrikin atau kaum quraisy tetap pada kekafiran mereka dan menganggap kejadian terbelahnya bulan adalah sihir yang dilakukan oleh nabi Muhammad

10.   Sebutkan tulisan dari lembaran perjanjian  yang ditanda tangani oleh kaum quraisy yang digantung di ka’bah untuk mengembargo kaum muslimin dan bani hasyim !
Jawaban :
a. tidak boleh terjadi transaksi jual beli
b. melakukan pernikah dengan kaum muslimin
c. tolong-menolong dengan kaum muslimin
d. bergaul dengan kaum muslimin

11.   Pada tahun berapakah perjanjian Aqabah 1 dibuat dan berapakah jumlah rombongan jamaah haji dari yatsrib ?
Jawaban :
Perjanjian Aqabah 1 dibuat pada tahun keduabelas masa kenabian, bertepatan dengan tahun 621 M dan rombongan jamaah haji dari yatsrib yang ditemui nabi Muhammad berjumlah sekitar 12 orang

12.   Pada tahun berapakah perjanjian Aqabah 2 dibuat dan berapakah jumlah rombongan jamaah haji dari yatsrib yang kembali ke kota makah untuk melaksanakan ibadah haji ?
Jawaban :
Perjanjian Aqabah 2 dibuat pada tahun ketigabelas masa kenabian tepat pada tahun 622 M dan rombongan jamaah haji dari byatsrib yang kembali ke makah untuk melaksanakan ibadah haji berjumlah sekitar 73 orang

13.   Siapa sajakah sahabat nabi yang ikut hijrah ke habsyi ? sebutkan !
Jawaban :
-     Usman bin Affan, dan Ruqayah putri Nabi Muhammad saw yang menjadi istri sahabat usman
-     Zubair bin Awwam
-     Abdurrahman bin Auf
-     Ja’far bin Abi Thalib, dan lain-lain

14.   Jelaskan secara rinci cerita tentang awal kenabian Nabi Muhammad !
Jawaban :
Menjelang usianya yang keempat puluh, Muhammad SAW terbiasa memisahkan diri dari pergaulan masyarakat umum, untuk berkontemplasi di Gua Hira, beberapa kilometer di Utara Mekah..
Di  gua tersebut, nabi mula-mula hanya berjam-jam saja, kemudian berhari-hari bertafakur.
Pada tanggal 17 Ramadhan tahun 611 M, Muhammad SAW mendapatkan wahyu pertama dari Allah melalui Malaikat Jibril.
Pada saat beliau tidur dan terbangun dengan tiba-tiba pada malam itu di gua bernama Hira, dalam ketakutan yang luar biasa, seluruh tubuhnya, seluruh diri bathinnya, dicengkeram oleh sebuah kekuatan yang sangat besar, seolah-olah seorang malaikat telah mencengkeram beliau dalam pelukan yang menakutkan yang seakan mencabut kehidupan dan napas darinya. Ketika beliau berbaring di sana, remuk redam, beliau mendengar perintah, “Bacalah!” beliau tidak dapat melakukan ini beliau bukan penyair terdidik, bukan peramal, bukan penyair dengan seribu kalimat yang tersusun dengan baik yang siap dibibir beliau. Ketika itu beliau protes bahwa beliau adalah buta huruf, malaikat itu merangkulnya lagi dengan kekuatan yang begitu rupa, hingga turunlah ayat yang pertama yaitu ayat 1 sampai 5 dalam surat Al-‘Alaq :
Bacalah dengan (menyebut) nama Tuhanmu yang menciptakan,
Dia telah menciptakan manusia dari segumpal darah.
Bacalah, dan Tuhanmulah yang maha pemurah,
Yang mengajar (manusia) dengan perantara kalam,
Dia mengajar kepada manusia apa yang tidak diketahuinya.
Dia merasa ketakutan karena belum pernah mendengar dan mengalaminya. Dengan turunnya wahyu yang pertama itu, berarti Muhammad SAW telah dipilih Allah sebagai nabi. Dalam wahyu pertama ini, dia belum diperintahkan untuk menyeru manusia kepada suatu agama.
Peristiwa turunnya wahyu itu menandakan telah diangkatnya Muhammad SAW sebagai seorang nabi penerima wahyu di tanah Arab. Malam terjadinya peristiwa itu kemudian dikenal sebagai “Malam Penuh Keagungan” (Laylah al-qadar), dan menurut sebagian riwayat terjadi menjelang akhir bulan Ramadhan. Setelah wahyu pertama turun, yang menandai masa awal kenabian, berlangsung masa kekosongan, atau masa jeda (fatrah).
Ketika hati Muhammad SAW diliputi kegelisahan yang sangat dan merasakan beban emosi yang menghimpit, dia pulang ke rumah dengan perasaan waswas, dan meminta istrinya untuk menyelimutinya. Saat itulah turun wahyu yang kedua yang berbunyi :
  “Wahai kau yang berselimut! Bangkit dan berilah peringatan!!
Dan seterusnya, yaitu surat al-Muddatstsir: 1-7. Wahyu yang telah, dan kemudian turun sepanjang hidup Muhammad SAW, muncul dalam bentuk suara-suara yang berbeda-beda. Tapi pada periode akhir kenabiannya, wahyu surah-surah Madaniyah turun dalam satu suara.

15.   Tuliskan surah dan terjemahnya tentang perintah dakwah nabi Muhammad secara sembunyi-sembunyi !
Jawaban :
Surah A-Muddatstsir ayat 1-5 :
يَا أَيُّهَا الْمُدَّثِّرُ (١) قُمْ فَأَنْذِرْ (٢) وَرَبَّكَ فَكَبِّرْ (٣) وَثِيَابَكَ فَطَهِّرْ (٤) وَالرُّجْزَ فَاهْجُرْ (٥)
Terjemah :
1. hai orang yang berkemul (berselimut)
2. bangunlah, lalu berilah peringatan!
3. dan tuhanmu agungkanlah!
4. dan pakaianmu bersihkanlah
5. dan perbuatan dosa tinggalkanlah

16.   Jelaskan kondisi rasulullah setelah menerima wahyu yang pertama ?
Jawaban :
Setelah menerima wahyu dari malaikat jibril, Nabi Muhammad merasa tidak kuat lagi berada di gua Hira hingga pada akhirnya beliau pulang ke rumahnya dan menghampiri khadijah dengan gemetar sembari berkata: “Selimuti saya! Selimuti saya!”, maka khadijah pun menyelimutinya sehingga rasa takutnya sirna

17.   Jelaskan masalah-masalah yang melatarbelakangi para sahabat melakukan hijrah ke habsyi !
Jawaban :
Penyiksaan dan penindasan orang-orang kafir quraisy yang sangat kejam terhadap orang-orang islam terutama dari kelompok bawah membuat nabi Muhammad saw. Tidak tahan melihat penderitaan pada umatnya tersebut. Akhirnya beliau memerintahkan kepada para pengikutnya untuk hijrah ke habsyi. Perintah tersebut langsung direspon dengan baik oleh para sahabat

18.   Ceritakan secara singkat tentang Allah yang mewahyukan ibadah shalat kepada nabi Muhammad !
Jawaban :
Nabi SAW berdialog langsung dengan Sang Pencipta, Allah SWT. Kemudian Allah SWT memberikan wahyu kepada nabi Muhammad SAW berupa kewajiban shalat 50 waktu. Namun ketika turun ke langit ke 6, nabi SAW bertemu dengan nabi Musa AS yang kemudian memberikan saran agar diberi keringanan oleh Allah SWT. Nabi SAW bolak-balik menemui Allah SWT untuk meminta keringanan hingga akhirnya Allah SWT hanya memberikan perintah untuk shalat 5 waktu saja.

19.   Jelaskan sikap masyarakat Thaif atas kedatangan Rasulullah !
Jawaban :
Sikap masyarakat thaif atas kedatangan rasulullah sangat buruk. Masyarakat menolak kedatangan rasulullah ke tahif. masyarakat thaif melempari rasulullah sehingga nabi pun terluka. Rasullah beristirahat dan membersihkan lukanya di kebun anggur, ketika nabi beristirahat datanglah malaikat menghampiri nabi sambil berkata "wahai rasullullah haruskah aku menghimpitkan dua bukit itu"

20.   Siapakah kaum muslimin yang sekeluarganya disiksa oleh orang-orang kafir ?
Jawaban :
Kaum muslimin yang disksa oleh orang-orang kafir yaitu Yasir, Sumaiyah yang pada akhirnya mati syahid, juga Ammar, puta Yasir dan Sumaiyah

21.   Bagaimana permulaan keislaman Hamzah bin Abdul Muthalib ?
Jawaban :
Keislaman Hmzah bermula dari suatu kejadian penganiayaan yang dilakukan Abu Jahal terhadap Nabi Muhammad saw. Abu Jahal mencela, menghina dan bahkan mengancam akan membunuhnya waktu itu. Pada saat kejadian yang demikian itu  didengar oleh Hamzah, tentu saja ia marah dan terus mencari Abu Jahal. Pada saat bertemu Abu Jahal, ia langsung menghardik dan memukulnya. Dia berkata: “wahai Abu Jahal, apakah kamu akan membunuh orang yang mengatakan bahwa Allah adalah tuhannya?”, setelah kejadian itu, Hamzah merasa tersentuh hatinya dan berupaya melindungi perjuangan Nabi Muhammad

22.   Bagaimana respon Abu Lahab saat Nabi Muhammad mengumpulkan suku Quraisy di bukit Shafa untuk berdakwah secara terang-terangan ?
Jawaban :
Setelah Nabi Muhammad mengajak suku Quraisy untuk menyembah Allah dan meninggalkan berhala yang selama ini mereka sembah, Abu Lahab langsung keluar dari kerumunan orang-orang dan berkata: (Tabban laka, Alihadza da’awtana?) “Celakalah kamu! Apakah hanya untuk ini kamu mengumpulkan kami?”. Setelah kejain tersebut Allah menurunkan surah Al-Lahab

23.   Jelaskan singkat cerita kaum muslimin dan bani hasyim kembali ke kota Mekkah setelah 3 tahun di embargo kaum Quraisy !
Jawaban :
Embargo itu terus berlangsung selama 3 tahun. Kemudian kemudian sekelompok pembesar quraisy yang memiliki hubungan kekerabatan dengan beberapa orang orang bani hasyim berusaha mencabut isi lembaran di atas, dan mengumumkan pada khalayak ramai. Ketika mengeluarkan lembaran, mereka menemukannya telah termakan rayap, tidak ada yang tersisa kecuali satu sisi kecil yang diatasnya tertulis lafadz bismika allahumma (dengan menyebut namamu ya Allah). Akhirnya, krisispun  sirna dan kaum muslimin beserta bani hasyim kembali ke kota makkah
24.   Jelaskan secara singkat tentang kunjungan yatsrib ke mekah !
Jawaban :
Hinaan dan siksaan yang diterima Nabi Muhammad dan kaum muslimin semakin berat, Nabi Muhammad memandang bahwa Mekah tidak dapat diandalkan lagi sebagai basis utama penegakkan dakwah.
Nabi Muhammad bertemu dengan enam pemuda dari Yatsrib, beliau menyampaikan ajaran agama Islam kepada mereka. Kemudian Nabi Muhammad menanyai enam pemuda tersebut, apakah mereka berkenaan menampung dan melindungi Nabi, seandainya mereka pindah ke tanah mereka, yaitu Yasrib. Akan tetapi  mereka belum berani memberikan jaminan keselamatan bagi nabi Muhammad dan pengikutnya.

25.   Jelaskan secara singkat tentang misi ke Thaif !
Jawaban :
Misi Rasulullah ke Thaif adalah supaya mendapatkan perlindungan, pertolongan dan bantuan dari orang - orang Thaif, karena di Thaif masih ada hubungankekerabatan dengan beliau, yaitu Abu Jalail dan Mas'ud yang bergelar Abu Kuhal serta Habib dari keturunan Bani Tsaqif.Namun ketika beliau sampai di Thaif, beliau dihina masyarakat Thaif dan  mereka juga mengusir beliau dengan cara melempari batu.
Sebelum sampai di Mekah Nabi Muhammad yangditemani zaid,.singgah di perkebunan anggur milik Uthbah dan Syaibah anak Rabi’ah. Utbah dan Syaibah sedih melihat kesusahan dan kepayahan Nabi Muhammad, lalu ia mengutus budaknya yang bernama Adas untuk memberinya buah Anggur.Ketika Adas menghidangkan anggur kepada Rasulullah, Adas mendengar Rasulullah membaca basmalah dan dia terenyuh akhirnya dia masuk Islam.

Komentar

Postingan Populer